Home / Berita

Rabu, 16 Agustus 2023 - 19:00 WIB

Disdik Banjar Bekali Pendidik Dengan Penguatan Pendidikan Karakter

MARTAPURA,- Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar melalui Bidang Pembinaan Sekolah Dasar gelar Workshop Penguatan Pendidikan Karakter Bagi Guru Sekolah Dasar tahun 2023, di Aula KH. Kasyful Anwar Disdik Banjar, Selasa (15/8/2023).

Dalam rangka suksesnya pelaksanaan program Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) pada dimensi projek Penguatan Profil Pelajar pancasila, yang bertujuan untuk memberikan siswa pengalaman nyata dalam mewujudkan nilai-nilai luhur Pancasila melalui serangkaian aktivitas projek pembelajaran baik di dalam maupun di luar kelas, sehingga tidak terjadi perundungan, kekerasan dan bullying kepada wara sekolah menciptakan iklim sekolah yang aman, nyaman, teduh dan menyenangkan mendidik dengan cinta.

Baca Juga :  Haul Wali Lima di Desa Tunggul Irang Seberang

Kepala Disdik Banjar Liana Penny menyampaikan, maraknya kasus pelecehan dan bullying yang terjadi di satuan pendidikan di tempat lain menjadi pelajaran untuk kita tenaga pengajar di Kabupaten Banjar agar mengantisipasi akan hal tersebut dan bisa  mengikuti kegiatan Penguatan Pendidikan Karakter.

“Pentingnya bagi tenaga pengajar yang diwajibkan mempunyai karakter yang baik dan di terapkan bukan hanya untuk diajarkan kepada siswa, tenaga pengajar di Kabupaten Banjar juga diharapkan untuk tidak bergaya hidup dengan berlebihan yang akan menyebabkan perubahan karakter seorang tenaga pendidik,” ucapnya.

Sebagai insan pendidik yang baik, menurut Liana guru memiliki karakter pembimbing yang menjadi panutan bagi siswa sebagaimana terdapat di dalam Merdeka Belajar episode 25 3 (tiga) dosa besar pendidik Perundungan, kekerasan seksual dan Intoleran.

Baca Juga :  Tradisi Budaya Alat Musik Tradisional Kintung

“Permendikbud RI telah meluncurkan Merdeka Belajar episode ke 25 yang berpusat pada regulasi  pencegahan dan penanganan kekerasan dilingkungan satuan pendidikan yang akan ditindak lanjuti dengan pembentukan tim Pencegahan Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan (PPKSP) Dinas Pendidikan dan di satuan pendidikan,” tutupnya.

Kegiatan ini diikuti  200 tenaga pengajar dan narasumber dari Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Kalimantan Selatan.(man/ppn)

Share :

Baca Juga

Berita

Sukseskan Haul Abah Sekumpul Ke 19, BPBD Banjar Distribusikan 142 Tandon Air

Berita

DEMA IAID MARTAPURA Gelar Pekan Seni Banua

Berita

Waspada Shabu Cair Masuk Ke Rokok Eelektrik, Masyarakat Yang Menemukan, Wajib Melaporkannya

Berita

Wabub Banjar Sholat Idul Adha 1444 H di Masjid AL Karomah

Berita

Lomba Bercerita Tingkat SD

Berita

Ribuan Jemaah Hadiri Haul ke 13, Pejuang Ilmu Agama Dari Keraton

Berita

Pjs Bupati Banjar Ajak Jajaran Sempurnakan Dokumen Perencanaan

Berita

Hadiri Haul Syekh Samman , Habib Idrus Al Habsyie Doakan Jemaah Dapatkan Keberkahan