Home / Berita

Rabu, 17 Mei 2023 - 14:39 WIB

DKISP Banjar Gelar Bimtek Keamanan Informasi Daerah

BANJARBARU,- Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banjar melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Rencana Induk Keamanan Informasi dan Jaring Komunikasi Sandi Pemerintah Daerah Tahun 2023 di Aula Barakat Kantor Bupati Banjar, Martapura Rabu (17/5/2023) pagi.

Bimtek dikuti dari Badan/Dinas dan Kecamatan lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar.Selaku Narasumber Abdul Hafizh dari  Dinas Kominfo Provinsi Kalsel

Abdul Hafizh menyampaikan materi cara penerapan sistem manajemen keamanan informasi di Pemerintah Daerah

Baca Juga :  Sosialisasi Penawaran Assessment Center Polri

Ia berharap para peserta Bimtek dapat menerapkan kualitas keamanan informasi  di SKPD masing-masing.

“Para Peserta bisa menyusun dokumen-dokumen terkait keamanan informasi dan prosedur-prosedur keamanan informasi sehingga meningkatkan keamanan informasi di instansi masing-masing”harap Abdul Hafizh.

Sementara itu Kabid Statistik dan Persandian Banjar Raden Roro Dian Parwatisari menambahkan setiap SKPD dapat menerapkan Keamanan Informasi sesuai dasar hukum dan aturan-aturan internal masing-masing SKPD.

Baca Juga :  Bank Kalsel Raih Penghargaan ICCA-VIII-2023

Roro menjelaskan peserta dapat mengetahui memback up data dari SKPD,kalaupun ada serangan cyber segera melaporkan kepada Dinas Kominfo Kabupaten Banjar.

“Laporan yang diterima dari Dinas Kominfo Banjar akan diteruskan laporannya ke Dinas Kominfo Provinsi dan selanjutnya ditindaklanjuti pelaporan penanganan cyber tersebut ke Badan Cyber dan Sandi Negara di Jakarta”tutupnya.(ppn)

Share :

Baca Juga

Berita

Platform Pelayanan Informasi Publik “Si Habar Manis” Karya Dr H Muhari, S.Ag, M.I.Kom

Berita

Hari Ini Di Enam Desa Dapatkan Suplai Air bersih dari BPBD Banjar

Berita

Hadiri Peringatan Isra Miraj di Pasar, Ini Harapan Bupati  

Berita

MI Hidayatullah Terbaik I Juara Piala Bupati U-12

Berita

Kunker Wakapolri, Tinjau Panen Raya

Berita

Kepala DKUMPP Apresiasi RAT Primer Koperasi Kartika Martapura

Berita

Momentum Bulan Rajab, Peringatan Isra’ Mi’raj Diwarnai Berbagai Kegiatan Keagamaan

Berita

MTQ AL-Banjary Akan Digelar Secara Berjilid