Home / Berita

Senin, 2 Mei 2022 - 10:25 WIB

Guru Udin Samarinda Tausiyah di Peringatan Isra Mi’raj dan Haul Guru Sekumpul Majelis RMA

Banjarbaru – KH Zhofaruddin atau akrab disapa Guru Udin Samarinda memberikan tausiyah pada peringatan Isra Mi’raj 1443 H sekaligus Haul Guru Sekumpul ke 17 di Majelis Raudhatul Muta’allimin Annahdliyah (RMA) Kelurahan Guntung Manggis Kota Banjarbaru, Jumat (25/2/2022) sore. Kegiatan bertempat di lokasi Pembangunan Ponpes Tahfidzul Quran RMA  ini juga dihadiri alim ulama serta para Habaib.

Dalam tausiyahnya, Guru Udin Samarinda mengajak jamaah untuk meneladani akhlak baginda Rasulullah Muhammad SAW. Beliau juga menyelingi ceramah seputar Isra Mi’raj dengan  humor – humor sehingga mengundang tawa ratusan jamaah yang hadir.

Baca Juga :  Pelantikan dan Pengukuhan Ketua TP PKK 6 Desa di Wilayah Kecamatan Mataraman

Selain itu Guru Udin Samarinda juga mengajak jamaah mentaati petuah  dan nasehat yang pernah disampaikan Abah Guru Sekumpul semasa beliau hidup.

Guru Udin berharap melalui peringatan Isra Mi’raj sekaligus haul Guru Sekumpul ini dapat diambil hikmah oleh jamaah.

Bersamaan peringatan tersebut pihak majelis RMA juga melelang makanan untuk mengumpulkan dana pembangunan Ponpes Tahfidzul Quran RMA yang saat ini tengah dilaksanakan pembangunan.

Gus Muhari selaku pimpinan majelis sekaligus Ponpes RMA usai kegiatan mengatakan pihaknya merasa bersyukur dengan kehadiran Guru Udin Samarinda. “Kita bersyukur beliau dapat menyempatkan hadir di majelis RMA, ini sesuai apa yang kita hajat kan untuk ulama besar Guru Udin Samarinda,” kata Gus Muhari.

Baca Juga :  31 Sekolah di Kabupaten Banjar Terima Panghargaan Adiwiyata.

 

Dengan barokah dan doa dari para ulama, Gus Muhari berharap apa yang dihajatkan untuk menyelesaikan pembangunan Ponpes Tahfidzul Quran  RMA dapat tercapai.

 

“Tadi Guru Udin mendoakan Insya Allah pembangunan Ponpes Tahfidzul Quran RMA ini dapat terselesaikan, amin,” pungkas Gus Muhari. Ary

Share :

Baca Juga

Berita

Soft Launching Aplikasi SI IDAH BANJAR

Berita

Pelantikan Panwaslu Seluruh Kecamatan di Kota Banjarbaru

Berita

Hadiri Haul Syekh Samman , Habib Idrus Al Habsyie Doakan Jemaah Dapatkan Keberkahan

Berita

8 Naga Siap Berlaga

Berita

Polres Banjar Sudah Terapkan Tilang Elektronik Melalui Etle Mobile

Berita

Pemkab Banjar Bantu Korban Musibah Kebakaran di 9 Kecamatan

Berita

Bupati Banjar Pimpin Upcara Hari Jadi Ke 73 Kabupaten Banjar

Berita

Kabupaten Banjar Raih Penghargaan Pelayanan KB MKJP dan Pascapersalinan terbanyak Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan