Home / Berita

Minggu, 25 Juni 2023 - 18:55 WIB

Penutupan Kejuaraan Tenis Lapangan Kapolres Cup ke 3

MARTAPURA,- Kejuaraan Tenis Lapangan Kapolres Cup ke 3 resmi ditutup oleh Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al-Habsyie di Lapangan Tenis Albasia, Martapura, Minggu (25/6/2023) sore.

Sebelum penutupan dilakukan, Wabup bersama Dandim 1006, Plt Kepala Disbudporapar dan stake holder terkait menyaksikan laga final Ganda Putra antara Kurnia/Wandi dan Ifan/Fery.

Usai laga, Wabup Banjar Habib Idrus mengucapkan selamat kepada para peserta yang telah berpartisipasi dengan penuh semangat dan sportivitas. Semua pencapaian yang diraih pada kompetisi ini adalah hasil kerja keras, disiplin, dan ketekunan setiap individu yang terlibat.

Baca Juga :  Setwapres Kunjungi Desa Murung Kenanga

“Kejuaraan ini tidak hanya sekedar ajang olahraga semata, tetapi juga menjadi sarana untuk mempererat tali persaudaraan dan meningkatkan kebersamaan antara Polres Banjar, masyarakat dan elemen lainnya,” ucapnya.

Sementara Kapolres Banjar Ifan Hariyat menyampaikan terimakasih kepada peserta yang ikut berpartisipasi dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Bhayangkara ke 77. Ia menyebut kejuaraan tenis lapangan tersebut merupakan yang ke 3 dan berharap kedepan terus berlanjut sehingga melahirkan atlet-atlet junior tingkat Nasional.

Diikuti 102 peserta terdiri dari warga Kabupaten Banjar dan Kalimantan Tengah (Kalteng) dengan beberapa kategori usia 14, 16 dan umum.

Baca Juga :  Wabub Banjar Paparkan Kinerja 8 Aksi Konvergensi Stunting di Kabupaten Banjar

 

Diakhir dilakukan penyerahan piala serta uang pembinaan kepada para pemenang yang diserahkan Wabup, Dandim 1006 dan Plt Kepala Disbudporapar Banjar.

Para pemenang kategori ganda putra yaitu Juara I diraih Kurnia dan Wandi, Terbaik 2 Ifan dan Fery serta Terbaik 3 Rian dan Rijali juga Reza dan Udin.

Selain kejuaraan tenis lapangan, beberapa olahraga lainnya juga dilaksanakan seperti voli dan fun bike yang digelar dari 23-25 Juni 2023.(zdn/ppn)

Share :

Baca Juga

Berita

Kementerian Agama Apresiasi Pembangunan Ponpes Seribu Tiang

Berita

Smart City Kabupaten Banjar dievaluasi tahap I di Surabaya.

Berita

Ponpes Tahfidz RMA Terima Santri Baru

Berita

Isu Kelangkaan Gas LPG 3 KG di Eceran Tak Benar

Berita

Program SARAN KANDA Akan Dilaksanakan di Desa Limamar

Berita

BPKPAD Banjarmasin Uji Petik Potensi Parkir Berbayar dan Parkir Cuma-cuma

Berita

BKPSDM Banjar Gelar Pelatihan Government Transformation Academy Untuk Tingkatkan Kompetensi ASN

Berita

Bupati Banjar Pimpin Upcara Hari Jadi Ke 73 Kabupaten Banjar