Home / Berita

Rabu, 8 Maret 2023 - 16:21 WIB

Sesuai Arahan Bupati Disdik Tindak Lanjut Sejumlah Sekolah Terendam Banjir di Kabupaten Banjar

MARTAPURA,- Lebih satu bulan ini beberapa wilayah Kabupaten Banjar terdampak musibah banjir, beberapa sarana prasarana dan infrastruktur ikut terdampak salah satunya yang di bawah naungan Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar Liana Penny mengatakan melalui pesan singkat WhatsApp, Selasa ( 07/03/2023 ) sore, setidaknya ada 21 Sekolah Dasar dan 12 Sekolah Menengah Pertama yang terdampak banjir.

Adapun ke 21 SD yang terdampak adalah SDN Sungai Batang Ilir, SDN Dalam Pagar Ulu 2,SDN Astambul Seberang, SDN Kelampayan Ilir 2,SDN Pingaran 1,SDN Bincau Muara, SDN Jawa Laut 1,SDN Bincau 1,SDN Keraton 2,SDN Tunggul Irang, SDN Lok Cantung, SDN Bumi Rata, SDN Tanah Intan, SDN Sungai Raya 1 dan 2,SDN Banua Anyar, SDN Bawahan Selan 3 dan SDN Pengaron 3.

Baca Juga :  Lepas Keberangkatan Kloter Pertama 320 Jemaah Calon Haji Kabupaten Banjar, Bupati Banjar Ucapkan Selamat Dan Rasa Syukur

“Seluruhnya terendam banjir pada lantai
bangunan dan sesuai arahan Bupati Banjar dilakukan tindak lanjut atau upaya peninggian lantai bangunan dan pengurugan serta ada juga sekolah dengan pembangunan ruang kelas baru dengan peninggian” ujar Liana.

 

Liana menambahkan untuk SMP yang terdampak adalah, SMPN 2 Martapura Timur, SMPN 2 Martapura Barat, SMPN 1 Cintapuri Darussalam, SMPN 5 Martapura, SMPN 3 Simpang Empat, SMPN 2 Sungai Tabuk, SMPN 1 Kertak Hanyar, SMPN 4 Astambul, SMPN 1,2 dan 3 Pengaron.

Baca Juga :  Isu Kelangkaan Gas LPG 3 KG di Eceran Tak Benar

“Kondisi SMP terdampak diantaranya bangunan sebagian ada yang terendam termasuk akses jalan, serta halaman terendam banjir dan upaya yang akan dilakukan adalah peninggian tinggi lantai bangunan serta pembangunan ruang kelas baru pada SMPN 2 Martapura Barat berikut pembangunan ruang guru/ kepsek dan TU” ungkap Liana.

Juga akan dilaksanakan pemagaran paving pada SMPN 2 Sungai Tabuk, rehabilitasi sedang dan berat rumah dinas kepsek/ guru/penjaga sekolah SMPN 2 dan 3 Pengaron ( ppn )

Share :

Baca Juga

Berita

Karya Bakti TNI, Kodim Banjar Rehab Rumah Warga Tidak Layak Huni di Astambul

Berita

Penanggulangan Karhutla, BPBD Banjar Siagakan 4 Regu

Berita

Suhu Panas di Kalsel, Ini Penyebabnya

Berita

Bupati Banjar Buka Lomba Ketangkasan dan Silaturahmi Anggota BPK se-Kabupaten Banjar

Berita

Bab Tentang Puasa, Penjelasan Kajian Kitab Risalatul Jamiah di Pondok RMA

Berita

Ribuan Jemaah Lantunkan Shalawat Bersama Habib Syech

Berita

Dialog Televisi Kementerian Kominfo RI Dengan Camat Mataraman

Berita

Halal Bihalal Dengan Unsur Potensi Kesejahteraan Sosial, Bupati Minta Siap Hadapi Tantangan