Home / Berita

Minggu, 12 Februari 2023 - 11:46 WIB

Sungai Aning, 5 Rumah dan 2 Motor Terbakar

ASTAMBUL,- Kebakaran yang melanda pemukiman warga di Jl. A. Yani Km. 52 Sungai Aning Rt 01 Rw 01 Danau Salak, Kecamatan Astambul menghanguskan 4 buah rumah dan 1 lainnya terdampak, Sabtu (11/02/2023) malam.

Api yang berkobar sejak pukul Pukul 19:00 Wita tersebut akhirnya bisa dijinakan oleh petugas pemadam kebakaran tidak lama sesampainya petugas di lokasi kejadian.

Kepala Bidang (Kabid) Pemadam Kebakaran, Penyelamatan Dan Sarpras, DPKP Kabupaten Banjar, Didin Miraji mengungkapkan sedikitnya 4 buah rumah dan 2 unit motor hangus dilalap api.

Baca Juga :  Warga Terdampak Banjir di Astambul Terima Bantuan dari Bupati Banjar

“Setelah menerima informasi petugas langsung menuju lokasi terjadinya kebakaran, Anggota mengerahkan 1 buah unit fire truck dan melakukan pemadaman beserta rekanan BPK Swasta. Setelah selesai penanganan anggota melakukan pendataan dan memastikan lokasi sampai benar benar aman,” tuturnya.


Rumah yang terbakar atas nama Ilham, dihuni 1 Kepala Keluarga (KK) 4 jiwa. Rumah Anang Syahrani, dihuni 1 KK 3 jiwa. Rumah Mahyati, 1 KK  3 Jiwa. Rumah Eko 1 KK 3 jiwa. Kondisi ke 4 rumah rusak total.  Sementara Rumah Hamdani, 1 KK 1 jiwa (terdampak).

Baca Juga :  Forkopimda HST Sidak Harga Sembako di Pasar Kramat Barabai

“Ada dua unit motor yang turut hangus terbakar,” tambahnya.

Didin juga memastikan selesai penanganan pukul 20.10 Wita kondisi dalam keadaan aman terkendali.

Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, namun kerugian ditaksir 600 juta rupiah. (Bgz)

Share :

Baca Juga

Berita

Paman Birin Borong Lelang Saprah Amal Majelis RMA

Berita

Lantik 116 Pejabat Administrator, Pengawas Dan Fungsional, Bupati Banjar Tekankan Pentingnya Pencapaian Target Kinerja

Berita

Babinsa Koramil 05/Pandawan Bantu Distribusi Logistik Warga Terdampak Banjir di Desa Masiraan

Berita

Air PAM Mati Tiga Kecamatan Banjarmasin dan Sebagian Wilayah Kabupaten Banjar

Berita

Belasan Ton Ikan di Desa Mali Mali Mati

Berita

Silaturahmi Porda Permpamsi Kalsel

Berita

Peringati Hari Kemerdekaan RI Pemprov Kalsel Bagikan Sembako dan Makanan Siap Saji

Berita

Perguruan Muhammadiyah Cabang Banjarmasin 12 gelar Warung Amal Untuk Insentif Guru-guru